Ratusan Pesepakbola Muda Papua Ikut Seleksi Timnas Indonesia

Suasana seleksi Timnas oleh PSSI. (Foto: Vidi/Seputarpapua)
Suasana seleksi Timnas oleh PSSI. (Foto: Vidi/Seputarpapua)

JAYAPURA | Induk olahraga sepakbola Indonesia, PSSI menggelar seleksi tim nasional Indonesia di Stadion Mandala, Jayapura, Minggu (10/3/2024). Seleksi ini diperuntukan untuk kelompok umur U-16 putra, U-20 putra dan U-27 putri.

Sekretaris Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Papua, Parson Horota mengatakan bahwa seleksi ini merupakan program PSSI melibatkan 10 daerah penyelenggaraan, termasuk Tanah Papua. Seleksi ini juga ikut melibatkan daerah otonomi baru, Papua Pegunungan, Papua Tengah dan Papua Selatan.

“Ada beberapa Kabupaten/Kota dari Provinsi pemekaran juga terlibat, lalu tim seleksinya dari PSSI. Dan kami dari Asprov bertugas memfasilitasi terlaksananya seleksi di wilayah timur, selain Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Sarmi, Keerom, Boven Digoel, Provinsi Papua Tengah, Papua Selatan dan Papua Pegunungan juga ada,” kata Parson Horota.

Dikatakan bahwa seleksi kali ini tidak ada target berapa pemain yang akan lolos dalam seleksi PSSI ini. Namun diakui, pemain yang lolos wajib memiliki kemampuan mumpuni dalam bermain sepakbola.

“Seleksi begini juga tidak bisa diambil banyak, pasti dilihat dari kualitas di setiap lini. Mungkin setidaknya bisa dapat enam atau tujuh dari setiap kelompok. Nanti digabung dengan daerah lainnya dari 10 daerah seleksi,” ujarnya.

Asisten pelatih Timnas Wanita Indonesia Yopi Riwu mengatakan bahwa seleksi untuk Timnas wanita akan diambil 35 pemain dari seluruh Indonesia.

“Kita masih menunggu untuk seleksi dan pelatih kepala maunya ada 35 pemain dari seluruh Indonesia yang nantinya masuk ke TC. Di TC itu juga ada promosi dan degradasi, untuk bisa ke sana kan harus lewat penjaringan atau seleksi ini yang nantinya mungkin akan disatukan di Jakarta dulu dan di seleksi lagi,” katanya.

Target hasil seleksi di Papua belum dipastikan berapa pemain. “Target untuk wilayah Papua tidak ada, jadi kalau bisa sebanyak mungkin, kalau di sini dapatnya banyak yah kenapa tidak. Jadi tidak ada target, semua sama,” pungkasnya.

penulis : Vidi
editor : Iba

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan