Rumah Ketua KPU Yahukimo Dibakar OTK

OLAH TKP | Personel Polres Yahukimo, Papua melakukan olah TKP pembakaran rumah ketua KPU Yahukimo, Yesaya Magayang. (Foto: Humas Polda Papua)
OLAH TKP | Personel Polres Yahukimo, Papua melakukan olah TKP pembakaran rumah ketua KPU Yahukimo, Yesaya Magayang. (Foto: Humas Polda Papua)

TIMIKA | Aksi pembakaran terjadi pada rumah Ketua KPU Kabupaten Yahukimo, Papua, Yesaya Magayang. Pembakaran dilakukan orang tak dikenal (OTK) pada Sabtu, 23 Januari 2021 sekitar pukul 21.50 WIT.

Atas peristiwa itu, pihak Kepolisian setempat tengah melakukan penyelidikan untuk mengungkap para pelakunya.

Hal demikian disampaikan Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal dalam keterangan pers yang dikeluarkan Bagian Humas Polda Papua, Minggu malam (24/1/2021) malam.

Kamal mengatakan, dalam peristiwa tersebut tidak terdapat korban jiwa. Sedangkan untuk kerugian materiil saat ini sedang dilakukan pendataan oleh personel dilapangan.

Bahkan, para pelaku pembakaran hingga kini dalam pengejaran personel dari Polres Yahukimo.

“Pembakaran rumah diduga dilakukan oleh masyarakat yang merasa kecewa atas hasil penetapan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Yahukimo, yakni Paslon 01 Didimus Yahuli dan Esau Miram (DYEM) pada hari Sabtu, tanggal 23 Januari 2021 di Jayapura,” kata Kamal.

Berdasarkan kronologi dari pihak kepolisian, pada Sabtu itu sekitar 21.30 WIT, saksi yang bernama Panus Magayang (35) melihat ada lima orang masyarakat dari arah belakang rumah Ketua KPU membawa kantong plastik yang diduga berisi bahan bakar bensin.

Selanjutnya, terdengar suara pintu bagian dapur belakang dibongkar OTK, diduga mereka menggunakan alat tajam.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

JADWAL IMSAKIYAH KAB.MIMIKA
TANGGALIMSAKSUBUHZUHURASARMAGRIBISYA
28/03/202404:3104:4112:0115:1218:0319:11
29/03/202404:3004:4012:0115:1218:0219:11
30/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
31/03/202404:3004:4012:0015:1218:0219:10
01/04/202404:3004:4012:0015:1318:0119:10
02/04/202404:3004:4011:5915:1318:0119:09
03/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:09
04/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
05/04/202404:2904:3911:5915:1318:0019:08
06/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:08
07/04/202404:2904:3911:5815:1317:5919:07
08/04/202404:2804:3811:5815:1317:5819:07
09/04/202404:2804:3811:5715:1317:5819:07

KONTEN PROMOSI