HUT RI ke 79, Pemkab Mimika akan Libatkan Seluruh Masyarakat

Suasana rapat persiapan peringatan HUT ke-79 RI di Mimika yang digelar oleh Pemkab Mimika di Kantor Pusat Pemerintahan Kabupaten Mimika, Selasa (11/6/2024). (Foto: Fachruddin Aji/Seputarpapua)

TIMIKA, Seputarpapua.com | Panitia Peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mimika menggelar rapat persiapan di Gedung Pusat Pemerintahan Pemkab Mimika, Selasa (11/6/2024).

Assisten II Sekretariat Daerah Kabupaten Mimika Willem Naa saat ditemui wartawan usai memimpin rapat mengungkapkan, ada beberapa poin yang dibahas dalam rapat, salah satunya mencari solusi agar seluruh masyarakat terlibat dalam peringatan HUT ke-79 RI.

“Kita masih bahas soal bagaimana masyarakat seluruhnya bisa terlibat dalam peringatan 17 Agustus itu, Kamis nanti kita akan mantapkan,” ujarnya.

Willem melanjutkan, dalam rapat yang digelar sudah ada beberapa solusi yang diberikan agar masyarakat dapat terlibat salah satunya adalah melaksanakan peringatan HUT RI di lapangan eks pasar lama.

“Itu tadi ada masukan seperti itu (dilakukan di luar kompleks kantor pemerintahan) karena kalau d isini yang terlibat hanya TNI-Polri saja yang hadir kalau bisa tahun ini di Pasar Lama,” katanya.

Terkait para pedagang yang berjualan, Willem menyebut mereka harus libur selama persiapan dan pelaksanaan peringatan HUT RI di lapangan eks pasar lama.

“Mereka (pedagang) harus libur satu bulan, yah selama Agustus, kita persiapkan, sehingga semua masyarakat hadir di situ, tapi nanti hari Kamis baru kita mantapkan semua,” tutupnya.

Hadir dalam rapat tersebut seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkup Pemkab Mimika.

penulis : Fachruddin Aji
editor : Iba

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Seputar Papua. Mari bergabung di Grup Telegram “Seputarpapua.com News”, caranya klik link https://t.me/seputarpapua , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Tinggalkan Balasan